Bikin Goyang Lidah : Makanan Nasi Khas Timur Tengah

1 min read

Bikin Goyang Lidah : Makanan Nasi Khas Timur Tengah

Dunia kuliner sekarang ini seolah tiada habisnya lho. Bermacam-macam sajian kuliner dalam maupun dari luar negeri pun bisa dengan mudah kita rasakan tanpa perlu pergi mengunjungi negara asalnya. Seperti makanan khas luar negeri yg relatif atau sudah dibilang terkenal  banget di Indonesia yaitu masakan yang berasal dari negara-negara Timur Tengah. Makanan / kuliner yang berasal dari negara Arab ini ternyata banyak sekali diminati orang Indonesia lho,  Karena cita rasanya yg begitu khas karena menggunakan rempah yg terasa kuat pada lidah. Belum lagi kuliner nasi ala Timur Tengah pun dibuat gurih banget dengan rasa rempah-rempah yg begitu tajam. Jadi buat kamu yg udah terbiasa sama kuliner-kuliner Indonesia pastinya gak mau ketinggalan juga untuk mencobanya. Eh  tapi sebelum itu, yuk kita kenalan dulu sama jenis-jenis nasi yang khas Timur Tengah ini seperti yg sudah sangat terkenal di Indonesia, adalah:

Nasi Kebuli

Nasi kebuli merupakan salah satu sajian kuliner khas Timur Tengah yg berupa nasi berbumbu yang dengan cita rasa yang sangat gurih. Dimana nasi ini umumnya itu dimasak dulu dengan kaldu daging kambing, minyak samin, dan susu kambing. Kemudian disajikan dengan daging kambing yang digoreng serta bisa ditaburi juga menggunakan irisan-irisan kurma, kismis atau bahkan kacang mete. Nasi kebuli ini umumnya mempunyai ciri-ciri khas rasa dan aroma seperti masakan kari dan belum lagi warnanya kuning juga lho.

Baca Juga :  Miracle Fruit, Buah Berry dengan Segala Manfaat Ajaibnya

Nasi Mandhi

Nasi mandhi adalah kuliner yg berasal dari negara Yaman. Warna nasi ini tak begitu kuning mirip nasi kebuli yang disebutkan diatas tadi, Melainkan seperti nasi putih yang menggunakan campuran rempah-rempah. Nasi ini mempunyai aroma rempah-rempah yg lumayan kuat dikarenakan bumbunya tersebut terdapat kapulaga didalamnya. Selain itu, ciri khas lainnya itu adalah aroma asap arangnya yg paling meresap pada nasinya. Mungkin karena dimasak memakai arang sehingga akan menyebabkan sensasi tersendiri pada nasi mandhi ini. Terlebih lagi Nasi mandhi umumnya juga dihidangkan dengan daging kambing sebagai lauknya.

Nasi Biryani

Nasi Biryani ialah suatu kuliner yg dimasak beserta rempah-rempah, sayuran, dan daging. Nasi biryani asal dari Negara Persia ini, Yang mana istilah biryani berarti goreng atau panggang didalam bahasa Persia. Nasi ini mempunyai rasa yg jauh lebih gurih, lezat dan aroma rempah yg lebih tajam dihidung, Dibandingkan dengan dua nasi sebelumnya yang disebut diatas. Nasi Biryani juga bisa dihidangkan dengan berbagai macam olahan menu daging kambing atau daging sapi.

Bikin Goyang Lidah : Makanan Nasi Khas Timur Tengah
Beras Basmati

Perlu kalian ketahui ternyata Kuliner Nasi yang disebut diatas tadi, Ternyata umumnya tuh menggunakan Beras Basmati yang berasal dari Negara india lho. Berbeda dengan nasi yang berasal dari negara kita Indonesia, Beras Basmati ini memiliki ciri yang bentuk berasnya itu lebih langsing dan panjang serta aromanya yang sangat harum dibandingkan dengan beras biasa lho..

Baca Juga :  Selain Daging, Ini 5 Makanan Sumber Protein Terbaik untuk Anak