Garis halus di wajah muncul berangsur-angsur seiring bertambahya usia, dan ini tidak dapat dihindari. Namun, ada banyak solusi yang ternyata ampuh untuk mengurangi garis halus di wajah yang bisa Anda lakukan di rumah. Apa saja?
Berbagai cara alami mengurangi garis halus di wajah
Berikut beberapa cara alami yang dapat membantu mengurangi garis-garis halus di wajah Anda:
1. Buat pembersih wajah dari susu segar dan madu
Madu mengandung bahan pelembap dan mampu menyerap dan menjaga kelembapan pada kulit. Ini akan meningkatkan elastisitas kulit dan mengurangi keriput wajah. Sementara asam laktat dalam susu segar mampu membersihkan debu yang menempel pada pori-pori. Hasilnya, kulit wajah akan mampu memproduksi lebih banyak kolagen secara alami.
2. Cegah penumpukan kulit mati dengan toner air lemon dan gula
Asam glikolat dalam gula membantu meregenerasi kulit yang rusak. Asam sitrat dari buah lemon memiliki efek “amplas” yang bisa lembut mengangkat sel-sel kulit mati supaya membuat kulit wajah semakin lembut. Vitamin C dalam lemon juga berkontribusi terhadap proses produksi kolagen pada kulit.
3. Gunakan masker wajah dari putih telur
Putih telur mengandung astringent yang membuat kulit wajah bisa jadi lebih kencang. Putih telur memiliki efek yang cepat tetapi bersifat sementara.
4. Pantau pola makan Anda untuk membantu mengurangi garis halus di wajah
Beberapa makanan mengandung zat-zat yang membantu memperbaiki kondisi kulit wajah. Berikut yang harus dipenuhi:
- Makanan kaya antioksidan: Antioksidan dapat melawan radikal bebas yang bertanggung jawab dalam menyebabkan masalah kulit, termasuk pembentukan kerutan di kulit wajah. Konsumsi makanan yang kaya antioksidan, seperti blueberry.
- Vitamin: Banyak vitamin memiliki dua kali lebih banyak kandungan antioksidan. Vitamin B kompleks terkandung dalam daging, telur, dan gandum utuh. Vitamin A, C, dan E biasanya terdapat dalam buah-buahan segar dan sayuran berdaun. Almond juga mengandung kadar vitamin E yang tinggi.
- Cokelat: Makanlah banyak cokelat. Dark chocolate yang mengandung minimal 72% kokoa yang mengandung antioksida. Dan coklat ini juga mengandung epikatekin dan katekin, yang dapat membantu melindungi kulit dari efek berbahaya sinar UV.
- Makanan Omega-3: Konsumsi makanan yang mengandung asam lemak Omega-3, seperti salmon dan ikan air laut lainnya. Asam lemak ini membantu memasok air bagi kulit.
5. Pijat wajah untuk menghilangkan keriput
Pijat wajah dengan cepat untuk beberapa menit dapat menghasilkan kulit yang kencang. Fokuskan pijatan pada kelenjar getah bening untuk mengangkat kelebihan air dari wajah. Ulangi senam wajah secara teratur untuk mencapai hasil terbaik.
Ikuti langkah-langkah berikut:
- Gunakan jari telunjuk dan jari tengah untuk memijat dengan gerakan melingkar.
- Mulai dari bawah telinga dan bergerak menuju leher dan tulang selangka.
- Lalu, bergeraklah dari area di bawah dagu, di bawah rahang, dan menuju telinga.
- Pijat kulit dari ujung dalam ke ujung terluar telinga.
- Bergeraklah ke pelipis dan pijat turun pada bagian sisi wajah.
Jika Anda menjalani kehidupan yang sehat, ini akan mengurangi garis halus di wajah. Mari mulai terapkan cara-cara di atas sesegera mungkin.
The post 5 Cara Alami Mengurangi Garis Halus dan Keriput di Wajah appeared first on Hello Sehat.