Ragam Makanan yang Mengandung Gas (Apakah Kangkung Termasuk?)

2 min read

Kangkung begitu populer untuk masyarakat Indonesia. Namun katanya, kangkung termasuk makanan yang mengandung gas dan bisa bikin kembung jika dikonsumsi berlebihan. Benarkah anggapan itu? Lalu, apa saja makanan dan minuman yang mengandung gas?

Benarkah kangkung termasuk makanan yang mengandung gas?

makanan yang mengandung gas, kangkung

Makanan yang bisa menyebabkan kembung yaitu makanan yang yang mengandung FODMAPs, yaitu karbohidrat rantai pendek yang bisa menghasilkan gas dalam perut.

Tidak semua orang sensitif terhadap FODMAPs kecuali orang yang mengalami sindrom iritasi usus besar (IBS) cenderung lebih sensitif. Bagi orang yang sensitif FODMAPs, karbohidrat akan menuju ke ujung usus besar, tempat di mana bakteri usus berada.

Di dalam usus besar, bakteri usus kemudian menggunakan FODMAPs sebagai bahan bakar yang menghasilkan gas hidrogen dan menyebabkan segala macam gejala gangguan pencernaan.

Penelitian menunjukkan hubungan yang kuat antara kandungan FODMAPs dalam makanan tertentu dengan gangguan pencernaan seperti perut begah, perut kembung, sakit perut, diare, bahkan sembelit (konstipasi).

Namun, sampai saat ini belum diketahui apakah kangkung sendiri mengandung FODMAPs atau tidak. Pasalnya, penelitian yang dilakukan pada Monash University pun tidak menyebutkan kangkung sebagai salah satu makanan yang mengandung FODMAPs.

Baca Juga :  Awas! Ini Bahayanya Jika Ibu Kekurangan Yodium Saat Hamil

Itu sebabnya, anggapan bahwa kangkung merupakan makanan yang mengandung gas tinggi dan bisa sebabkan kembung belum terbukti secara ilmiah.

Makanan yang mengandung gas (lebih tepatnya yang punya senyawa FODMAPs) mencakup beberapa jenis gula, seperti:

  • Fruktosa, gula sederhana yang bisa ditemukan pada banyak buah, sayuran dan gula tambahan.
  • Laktosa, karbohidrat yang bisa ditemukan pada produk susu seperti susu.
  • Fructans, yang bisa ditemukan di banyak makanan, termasuk butiran gluten seperti gandum.
  • Galactans, yang bisa ditemukan dalam kacang-kacangan.
  • Poliol, atau gula alkohol seperti xylitol, sorbitol, maltitol dan manitol yang bisa ditemukan dalam buah dan sayuran.

Daftar makanan dan minuman yang mengandung gas

perut kembung pada diabetes

1. Sayur-sayuran

Kandungan gula dalam beberapa jenis sayuran dapat memicu perut bergas. Beberapa jenis makanan yang mengandung gas yaitu bawang (semua jenis bawang), asparagus, kubis, seledri, jagung manis, dan brokoli.

Tidak hanya itu, sayuran yang mengandung serat larut tinggi juga berpotensi membuat banyak gas. Meski demikian, serat larut dibutuhkan oleh tubuh sehingga tidak perlu menghindari makanan ini. Yang mesti diperhatikan yaitu mengatur porsinya.

Baca Juga :  Idealnya, Harus Berapa Kali Menyikat Gigi dalam Sehari?

2. Buah

Kebanyakan buah mengandung gula sorbitol. Sorbitol dapat menyebabkan produksi gas berlebih. Buah-buah yang mengandung sorbitol antara lain buah persik, apel, pir, mangga, dan plum. Gula sorbitol juga bisa ditemukan pada beberapa jenis permen karet.

3. Makanan bertepung

Makanan bertepung atau berpati umumnya mengandung karbohidrat tinggi yang dapat menyebabkan saluran pencernaan memproduksi gas berlebih saat pati dipecah menjadi energi. Jenis makanannya dengan gas tinggi yaitu roti, sereal, dan pasta.

4. Susu dan produk turunannya

Susu dan produk susu mengandung gula yang disebut laktosa. Laktosa merupakan jenis gula yang sulit dicerna apabila tubuh tidak memiliki enzim laktase yang cukup untuk mencerna laktosa. Beberapa produk susu antara lain keju, es krim, dan yogurt.

Bolehkah Orang yang Punya Maag Makan Yogurt?

5. Oatmeal

Meskipun termasuk pilihan sarapan sehat, oatmeal termasuk makanan yang mengandung gas. Hal ini terjadi karena oatmeal mengandung pati, gula rafinosa, serta serat larut yang tinggi. Namun, efek samping yang timbul umumnya berbeda-beda bagi setiap orang.

Baca Juga :  5 Makanan dan Minuman Terbaik Saat Demam Agar Cepat Pulih

6. Kacang merah

Kacang merah termasuk yang menyebabkan produksi gas bertambah. Alasannya, bahan ini mengandung gula rafinasi dan serat larut yang cukup tinggi sehingga membuat saluran cerna menghasilkan gas dalam usus.

Jenis kacang-kacangan lain yang juga mengandung gas yaitu kacang mede dan pistachio.

7. Soda dan minuman ringan

Karbonasi pada soda yaitu udara yang akan menyebabkan gas berlebih dalam sistem pencernaan. Tidak hanya kandungan fruktosa, gula yang digunakan sebagai pemanis pada sejumlah minuman bersoda juga bisa menghasilkan gas karena sulit dicerna.

The post Ragam Makanan yang Mengandung Gas (Apakah Kangkung Termasuk?) appeared first on Hello Sehat.